Selasa, 21 Juni 2011

Perkenalan dengan Analisa Transaksional

Apakan Analisa Transaksional itu?
Secara sederhana, Transactional Analysis atau TA merupakan suatu cara untuk mengenal diri sendiri dan lenih memahami mengapa saya bertindak begini. Dengan mengenal diri kita sendiri otomatis kita pun akan tahu mengapa orang lain bersikap begitu. Kita menjadi manusia tertentu karena kita sendiri yang menentukannya, dengan penilaian kita sendiri. Apabila kita bias mengubah penilaian tentang diri sendiri, kita juga bias mengubah kepribadian kita

Metode untuk berubah
            Kebanyakan orang berpendapat, “saya ini orang yang lemah, saya tidak mungkin menjadi orang baik, yang berharga.” Dengan sikap minder demikian orang tidak akan berkembang. Eric Berne menyakitan , “Anda bias berubah, asalkan anda mau dan percaya pada diri sendiri,” Berne menunjukan caranya, yakni dengan metode TA. Menurut Berne dasar perubahan ini adalah karena orang terdiri atas tiga kepribadian, yang menjadi aktif pada saat-saat tertentu. Tiga kepribadian itu yakni Parent, Child, dan Adult. Ketiga kepribadian ini bias membantu kita memperbaiki diri sendiri.

Analisis Transaksional mudah dan praktis
            Mungkin orang berfikir, “saya tidak mengerti ilmu jiwa” atau “saya bukan orang terpelajar.” Analisis Transaksional merupakan teori yang sangat mudah dimengerti oleh berbagai macam orang dari semua bidang dan tingkat pengetahuan. Dengan analisis ini kita bias lebih mengerti potensi diri kita, kekuatan dan kelemahan, cita-cita dan ketakutan, kegagalan dan keberhasilan, serta pergaulan yang menyenangkan atau mengecewakan. 

Download Artikel

Tidak ada komentar:

Posting Komentar